2011/05/11

Tomat sebagai Antioksidan Alami


Seringkali kita bingung dengan tomat, sebenarnya termasuk sayur atau buah ya? Tapi sepertinya sayur, ah, tapi kali ini kita tidak akan membahas itu.  Kali ini kita akan membahas kandungan dari tomat.  Tomat kaya akan vitamin A, vitamin C, mineral, dan juga serat.  Selain itu zat warna merah yang terkandung pada tomat atau biasa disebut likopen memiliki manfaat tersendiri.

Manfaat dari likopen adalah kemampuannya untuk memadamkan radikal oksidatif yang berperan dalam penyakit degeneratif.  Likopen mempunyai kemampuan sebagai antioksidan dan dapat melindungi tubuh dari berbagai macam peyakit seperti kanker dan penyakit jantung karena di dalam tubuh terdapat berbagai macam reaksi kimia dan di antaranya adalah reaksi oksidasi.
Lalu, apa yang dimaksud dengan antioksidan?
Antioksidan adalah molekul yag berkemampuan memperlambat ataupun mencegah oksidasi molekul lain.  Reaksi oksidasi dapat menghasilkan radikal bebas dan memicu reaksi rantai, yakni menyebabkan kerusakan sel tubuh.
Antioksidan digunakan luas sebagai bahan kandungan suplemen makanan dengan harapan dapat membantu menjaga kesehatan kulit dan mencegah penyakit-penyakit seperti kanker dan jantung koroner.
Sekarang udah tau kan manfaat tomat yang bermanfaat sekali untuk tubuh? Jadi mulai biasakan konsumsi tomat yaa!

sumber : http://prnaprawirodirjan.wordpress.com/

Label:

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda