2011/05/24

Bakorwil Akan Bina Langsung KIM Pijar Mas

Gambar : KIM Pijar Mas Kota Blitar saat tampil di tingkat Bokorwi Madiun kemarin.

Setelah dinyatakan menang dan meraih peringkat pertama serta menyisihkan lawan main dalam Lomba Cerdik Cermat Komunikatif (LCCK) tingkat Bakorwil Madiun, Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Pijar Mas Kota Blitar, akan mendapatkan pembinaan intens dari tim tingkat Bakorwil Madiun, yang diagendakan awal Juni 2011, untuk maju ketingkat Jawa Timur bulan Juli mendatang. Dengan tanggal pasti belum diketahui dan akan koordinasikan lebih lanjut dengan tim dari Bakorwil. 


Imam Muslim, S.Pd, M.SI, Kepala Bidang Kominfo, Dinas Kominparda Kota Blitar saat dikonfirmasi setelah mengikuti upacara peringatan Harkitnas di Halaman Kantor Walikota, Senin (20/5) mengatakan, berdasarkan surat dari Bakorwil Madiun, bahwa KIM Pijar Mas Kota Blitar yang sudah ditegaskan sebagai juara satu dan berhak mewakili Bakorwil Madiun diminta untuk mempersiapkan diri untuk maju ditingkat Jawa Timur. Dengan memberikan pembinaan kepada KIM Pijar Mas bersama dengan Dinas instansi terkait seperti Dinas Kesehatan, Dispendukcapil, Dinas Pendidikan, Bapemas dan KB Kota Blitar, serta melakukan koordinasi dengan Bakorwil Madiun.

Kabid Kominfo ini menambahkan, kegiatan pembinaan ini akan difokuskan di sekretariat Pijar Mas Kelurahan Tanjungsari Kecamatan Sukorejo Kota Blitar, dengan pertimbangan para tim dari Bakorwil bisa langsung melihat hasil karya dari KIM Pijar Mas, yang sudah memproduksi kerajinan lilin cantik untuk souvenir dan hiasan. Sehingga, selain tim bisa memberikan materi–materi yang akan dilombakan, juga diharapkan secara langsung memberikan saran dan kritik dan motivasi kepada Pijar Mas. Yakni pemantapan LCCK, pembuatan blok, drama dan akan dipersiapkan sesuai dengan yang pernah dilombakan ke tingkat Bakorwil Madiun, Jum’at 15 April 2011 lalu.(ning)

sumber: (http://blitarkota.go.id/)

Label:

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda