2011/06/09

Lomba Guru, Guru SMAN 2 Wakili Kota Blitar

Dinas Pendidikan Daerah Kota Blitar telah menyiapkan tujuh orang, terdiri empat guru dan tiga kepala sekolah untuk mengikuti lomba guru dan kepala sekolah berprestasi tingkat Propinsi Jawa Timur yang akan berlangsung di Kota Batu, pada tanggal 10 hingga 13 Juni 2011 mendatang.
Satu diantaranya Retno Wijayanti, S.Pd, guru SMAN 2 Kota Blitar. Saat dikonfirmasi di SMAN 2 Kota Blitar dari kelompok guru SMA/MA/SMK ini mengatakan, beberapa persiapan menuju seleksi guru berprestasi tingkat Propinsi Jawa Timur, telah dilakukan. Baik secara pribadi, menimba ilmu atau pengalaman dari orang pernah mengikuti seleksi tingkat propinsi ditahun-tahun sebelumnya, serta pembinaan dari Dinas Pendidikan Daerah Kota Blitar.
Diantara persiapan itu, belajar secara teori dengan materi-materi yang mengarah pada pengetahuan di sekolah dan kepribadian. Menyiapkan presentasi karya tulis dan penelitian tindakan kelas (PTK) serta menyiapkan dalam berkomunikasi bahasa Inggris. Karena dalam seleksi nanti juga ada wawancara bahasa Inggris.

Menyinggung tentang target juara, wanita yang menjabat sebagai koordinator kelas talenta SMAN 2 Kota Blitar ini mengatakan, dalam mengikuti seleksi ditingkat Jawa Timur mengedepankan upaya yang maksimal, sehingga meraih yang terbaik untuk dirinya, sekolah dan Kota Blitar.

“Pada awalnya merasa berat dalam mengikuti seleksi ditingkat Kota hingga menuju ke Propinsi. Bahkan tidak menyangka jika terpilih di tingkat kota. Namun akan dijalani dengan sungguh-sungguh.(der)


sumber: (http://blitarkota.go.id/)

Label:

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda