2011/06/09

Kembangkan Talenta Anak Di Perayaan Waisak

Ajang mencari bakat peserta didik sekitar 50 anak dari kelompok sekolah minggu di Wihara Samagi Jaya Kota Blitar, akan diadakan lomba kompetensi dan kreativitas anak bidang kesenian, diarea Wihara ini, Minggu (12/6). Selain bertujuan untuk mengetahui dan mendeteksi anak sejauh mana kemampuannya berkesenian, acara ini sebagai peringatan Waisak 2011.
Sugiyanto, ketua panitia lomba kompetensi dan kreativitas anak bidang kesenian Wihara Samagi Jaya Kota Blitar saat di konfirmasi di sela-sela kesibukanya mengatakan, untuk jenis perlombaan bebas sesuai dengan talenta dan seni yang dimiliki oleh pribadi anak. Mulai seni musik, vocal atau seni suara, tari dan talenta lainnya. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya untuk mempersiapkan potensi putra daerah jika ada penunjukan dari Kementrian Agama tingkat daerah maupun pusat untuk mengikuti lomba yang sama sudah ada duta yang ditunjuk untuk mewakili Kota Blitar.
Lebih lanjut Sugiyanto menambahkan, dalam lomba dengan perebutan kejuaraan non rangking ini akan diambil tiga juara, dan juara harapan untuk masing-masing kategori. Diantaranya, untuk kelas A terdiri dari anak usia sebelum PAUD, usia PAUD, hingga SD kelas I. Sedangkan untuk kelas B terdiri dari anak usia kelas 2 hingga kelas 5 SD. Sedangkan kelas C anak usia kelas 6 yang akan masuk ke SMP.
Sekedar untuk diketahui oleh para pembaca, keberadaan sekolah minggu ini bisa dimanfaatkan untuk saling berkordinasi serta melakukan pembinaan kepada anak-anak buddhis dengan menambah wawasan dan ilmunya. Untuk kelompok sekolah minggu umat Budha atau dinamakan umat Buddhis diwilayah Kabupaten dan Kota Blitar terdiri dari 18 lembaga sekolah dan wihara. Dengan harapan, lomba talenta ini bisa sukses terlaksana disertai dukungan oleh semua pihak.


sumber : (http://blitarkota.go.id)

Label:

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda