Temu Kunci, bumbu dapur yang berkhasiat
Tanaman ini lebih banyak dikenal sebagai bumbu dapur. Biasanya untuk penyedap sayur bening. Temu Kunci tunas juga biasa dimanfaatkan untuk sayuran.
Temu kunci yang banyak tumbuh liar di hutan Jati. Tapi pada dasarnya ia bisa tumbuh di sembarang tempat asal tidak tergenang air dan terkena panas langsung. Temu Kunci memiliki kandungan kimia minyak atsiri (terdiri dari kamfer, sineol, metil sinamat, dan hidromirsen), damar, pati, saponin, flavonoid pinostrolerin, dan alipinetin.
Prof Hembing Wijaykusuma dalam bukunya Tumbuhan Berkhasiat Obata: Rempah, Rimpang, dan Umbi, menyebutkan Temu Kunci bermanfaat sebagai obat sariawan, masuk angin, perut kembung, sukar buang air kecil, gatal-gatal, keputihan, panas dalam, tuberkulosis, dan lain-lain.
Beberapa resep:
1. Temu Kunci segar secukupnya dibersihkan lalu dikunyah-kunyah dan ditelan. Selain itu, temu kunci digabung dengan buah pinang dikunyah-kunyah lalu dibuang.
Kasiat: mengatasi sariawan
2. 15 gram temu kunci, 1 sendok teh adas, dan 2 jari pulasari, dihaluskan lalu digosokkan pada bagian perut, lakukan 1 sampai 2 kali sehari.
Kasiat: mengatasi masuk angin
3. 5 gram temu kunci, daun temu kunci secukupnya, ditumbuk hingga halus lalu ditempelkan pada perut sebagai tapal.
Kasiat: mengatasi perut kembung
4. Temu Kunci, adas, dan pulasari dihaluskan lalu dijadikan tapal atau bedak tebal yang ditempelkan pada perut.
Kasiat: mengatasi susah buang air kecil
5. 10 gram temu kunci, 5 gram temu lawak, 15 gram kunyit, dan 15 gram daun ketepeng cina kering dihaluskan lalu dibalurkan pada bagian tubuh yang sakit.
Kasiat: mengatasi gatal-gatal
6. 10 gram temu kunci, 5 gram kunyit, 5 gram temulawak, dan 15 gram sambiloto kering, direbus dengan 1.000 cc air hingga tersisa 400 cc. Lalu disaring dan diminum airnya sebanyak 200 cc, lakukan dua kali sehari.
Kasiat: obat keputihan
7. 10 gram temu kunci yang dipotong-potong, 25 gram daun kumis kucing segar, dan 20 gram daun sosor bebek segar, direbus dengan 800 cc air hingga tersisa 400 cc. Ramuan disaring dan diminum airnya sebanyak 200 cc, lakukan dua kali sehari. Mengatasi tuberkulosis, 15 gram temu kunci dan 4 gram biji pinang dihaluskan lalu ditambahkan 200 cc air masak, kemudian disaring dan diminum airnya
Kasiat: obat panas dalam
sumber: (http://tanamanobatku.wordpress.com)
Label: kesehatan
0 Komentar:
Posting Komentar
Berlangganan Posting Komentar [Atom]
<< Beranda