2011/08/01

RPH Kota Blitar Masuk 14 Terbaik Se-Jatim


Gambar : Tampak dari depan Keberadaan RPH Dimoro Kota Blitar.

Setelah mengikuti penilaian dari Kementrian Pertanian RI Rabu malam (27/7) di RPH Dimoro, sebagai salah satu dari 14 RPH terbaik tingkat propinsi Jawa Timur yang mengikuti penilaian pelayanan publik bidang pertanian khususnya Rumah Potong Hewan (RPH), Kota Blitar  berharap bisa lolos hingga ke tingkat nasional.

Nawawi Nata, tim penilai dari Kementrian Pertanian RI saat dikonfirmasi disela-sela penilaian Rabu (27/7) mengatakan, penilaian ini bertujuan untuk memberikan motivasi kepada pelaku pelayanan agar bisa memberikan pelayanan kepada masyarakat secara maksimal. Setelah tim yang terdiri dari 12 orang itu menilai kondisi RPH Kota Blitar dikatakan sudah memenuhi standart nasional. Sarana pemotongan hingga pengangkutan dan pembersihan hewan sapi dan kerbau yang beroperasi sekitar 3 hingga 4 tahun ini memang cukup bagus. Sehingga mampu bersaing di tingkat nasional yang akan dilaksanakan di Kota Bogor sekitar akhir tahun ini. Pihaknya berharap supaya RPH Dimoro bisa meraih ISO 9001 sebagai standar Internasional.
Sementara itu Sekretaris Daerah Kota Blitar, Drs. Ichwanto, M.Ap, saat dikonfirmasi di tempat terpisah menyatakan keyakinannya bahwa RPH Dimoro bisa lolos ke tingkat Nasional yang akan melakukan presentasi di Kota Bogor. Ada beberapa masukan dari tim Kementrian Pertanian RI supaya mutu pelayanan RPH Dimoro semakin ditingkatkan dan bisa meraih ISO 9001. Sebagai langkah awal pihaknya akan menganggarkan dana dalam PAK untuk bisa melakukan studi di Malang dalam rangka persiapan yang akan di bawa ke Bogor.


sumber : http://blitarkota.go.id

Label: ,

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda