2011/10/20

Education Expo Diminati Pengunjung


Rasa keingin tahuan para pelajar SMA sederajat yang duduk dibangku kelas XII atau kelas III di Kota Blitar akan keberadaan perguruan tinggi cukup besar. Hal itu terbukti banyaknya pengunjung ekspo perguruan tinggi, education expo yang berlangsung sehari di SMAK Diponegoro Kota Blitar, Senin (17/10).



Eko Haryanto, S.Pd, wakil kepala sekolah bidang kesiswaan SMAK Diponegoro Kota Blitar yang sekaligus humas education expo saat dikonfirmasi di ruang kerjanya Selasa (18/10) menyebutkan, dalam sehari pameran ini dikunjungi kurang lebih 2000 siswa - siswi kelas XII. Karena mereka akan lulus dan ingin melanjutkan ke bangku kuliah, mereka maka siswa menggunakan kesempatan expo ini dengan baik. Meski kegiatan berlangsung di SMAK Diponegoro, namun tidak hanya anak didiknya saja yang mengunjungi stand pameran yang berjumlah 21 stand perguruan tinggi di Jawa Timur dan Yogyakarta itu. Tetapi siswa - siswi dari sekolah lain di Kota Blitar juga menggunakan kesempatan untuk mengetahui keberadaan perguruan tinggi. Seperti siswa dari SMAN 1, SMAN II dan SMAN III serta sebagian dari SMK yang ada di Kota Blitar.
Kegiatan education ekspo yang berlangsung di lapangan basket SMAK Diponegoro Kota Blitar itu dimulai sekitar pukul 07.30 hingga 15.00 WIB. Masing - masing stand perguruan tinggi yang berada di dalam ekpo menampilkan keberadaan perguruan tinggi termasuk sarana prasarananya serta keunggulan yang dimiliki. Pengunjung tidak hanya diberi kesempatan untuk melihat lihat stand saja, namun juga diberi kesempatan untuk bertanya secara langsung kepada petugas dan diberi pengarahan sesuai kebutuhan siswa yang berkunjung.

Sumber : http://blitarkota.go.id/index.php?option=com_content&view=article&id=5441

Label:

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda