2011/12/21

Sekitar 170 Warga Sukorejo Terima Program Ayamisasi

Seperti di wilayah Kecamatan yang lain, cukup banyak warga di wilayah Kecamatan Sukorejo Kota Blitar yang menerima bantuan dari Pemerintah Kota Blitar. Seperti melalui Dana Bagi Hasil Cukai dan Hasil Tembakau (DBHCHT) 2011. Melalui program ini, sebanyak 209 orang yang menerima bantuan hibah, masing-masing sebesar Rp. 300 ribu. Diperuntukkan bagi warga dari kalangan ekonomi kurang mampu yang memiliki usaha kecil-kecilan, seperti penjual sayur mayor dan makanan minuman ringan dengan prioritas janda dan lansia usia 50 tahun keatas.

Tidak hanya itu, dalam pemberian bantuan ternak ayam buras, melalui program yang sama di Balai Latihan Kerja (BLK) Tanggung, 13 hingga 15 Desember 2011 kemarin, para gakin produktif di wilayah Kecamatan Sukorejo juga mendapat bantuan. Sekitar 170 warga telah menerima bantuan berupa 3 ekor ayam, terdiri satu pejantan dan dua betina, serta pakan, vitamin, tempat pakan dan minuman serta kurungan ayam yang diserahkan langsung oleh Walikota Blitar
Haryanto, SE, Camat Sukorejo Kota Blitar saat dikonfirmasi di ruang kerjanya Senin (19/12) menyebutkan, dengan bantuan dari dua program melalui Dinas Koperasi dan UKM serta Dinas Sosial dan Tenaga Kerja (Dinsosnaker) Kota Blitar, baik dalam bentuk dana hibah maupun ayamisasi diharapkan tidak habis dipakai begitu saja. Tetapi dikembangkan sebagai tambahan modal. Agar dagangannya bisa bertambah sehingga dapat menambah penghasilan keluarga dan ayam yang dipelihara juga terus berkembang. Seperti pesan Walikota agar ayam jangan sampai disembelih untuk selamatan atau dikonsumsi sendiri, tapi dipelihara dan dikembang biakkan. Jika masyarakat bisa memanfaatkan bantuan ini dengan baik, pihaknya yakin ada perubahan dalam hal ekonomi bagi masyarakatnya yang kurang mampu. Sehingga mereka terentaskan dari kemiskinan.

Sumber : http://blitarkota.go.id

Label:

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda