2011/11/23

Nihil Angka Difteri Tidak Kurangi Kewaspadaan

Sejak bulan Oktober lalu, Pemerintah Propinsi Jawa Timur telah menyatakan kasus Difteri sebagai kejadian luar biasa (KLB) di Jawa Timur. Bahkan hingga saat ini kasus Difteri di Jawa Timur terus meningkat menembus angka 600 kasus.


Wahyu Trilukiono, SKM, Kabid Pemberantasan Penyakit Menular dan Penyehatan Lingkungan Dinas Kesehatan Daerah Kota Blitarsaat dikonfirmasi di ruang kerjanya Senin (21/11) menjelaskan, mulai bulan Januari hingga bulan Oktober lalu memang tercatat ada 6 kasus Difteri di Kota Blitar, bulan Januari, April, Mei dan bulan September masing-masing 1 kasus dan pada bulan Oktober 2 kasus. Setelah mendapatkan pengobatan dan perawatan dari tim medis, ke-enam penderita Difteri ini dinyatakan sembuh.

Lebih lanjut Luki menambahkan agar tidak terjadi penularan, petugas kesehatan yang sebelumnya telah diimunisasi diarea sekitar pasien, mulai dari rumah, sekolah, tempat mengaji dan tempat lainya, untuk dilakukan imunisasi penyulaman terhadap balita.

Luki juga menuturkan, meskipun angka kasus Difteri di Kota Blitar saat ini nihil, namun masyarakat diharuskan tetap waspada, mengingat kasus Difetri masih mewabah didaerah lain di Propinsi Jawa Timur. Sehingga bagi balita dan anak-anak berusia SD yang belum lengkap imunisasi difterinya, diharapkan segera dibawa ke tempat layanan kesehatan. Apalagi untuk imunisasi Difteri ini gratis.

Sumber : http://blitarkota.go.id

Label:

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda